Selasa, 20 Desember 2011

4 Langkah Penyelesaian Problem Solving George Polya

Menurut George Polya, langkah-langkah penyelesaian permasalahan atau soal-soal problem solving terdiri atas 4 langkah, yaitu : (1) Understanding the problem; (2) Devising a plann; (3) Carrying out the plann; dan (4) Looking back.

1. Understanding the problem (Mengerti permasalahan)
    Penyelesaian terhadap suatu masalah tentu tidak akan terjadi jika kita tidak memahami, apa permasalahan yang sedang kita hadapi sebenarnya. karena itu, menurut G. Polya, pada tahap ini siswa diharuskan untuk memahami terlebih dahulu masalah yang sedang dihadapinya, tentu hubungannya berlanjut pada apa sebenarnya yang diminta oleh soal.

2. Devising a plann (Merancang rencana)
    Rencana yang dimaksud dalam tahap ini adalah rencana yang akan dijalankan dalam proses penyelesaian terhadap suatu soal/masalah. Pada proses atau tahapan ini, siswa akan mulai menyusun langkah-langkah apa yang akan digunakannya dalam menyelesaikan soal. Hal ini tentu membutuhkan kemampuan-kemampuan/pengetahuan-pengetahuan awal yang mereka miliki.


3. Carrying out the plann (Melaksanakan rencana)
    Dengan bertumpu pada langkah-langkah yang telah mereka buat sebelumnya, maka pada tahap ini siswa mulai menyelesaikan masalah/soal yang dihadapinya dengan bantuan langkah-langkah atau cara yang telah mereka persiapkan sebelumnya.

4. Looking back (Melihat kembali)
     Dari seluruh proses yang telah dikerjakan siswa, proses paling penting adalah pada tahap melihat kembali (looking back). Mengapa? Karena pada tahap ini, langkah terakhir siswa adalah setelah semua rencana yang telah disusun dilaksanakan dengan baik dan cermat, siswa me-review ulang tahap-tahap yang telah mereka kerjakan. Gunanya adalah untuk mengetahui apakah langkah-langkah yang telah disusun sudah dilaksanakan semua, atau apakah langkah-langkahnya sudah tepat atau belum. Pada tahap inilah memungkinkan siswa memperbaiki proses yang telah ia kerjakan jika terjadi suatu kesalahan.

2 komentar:

  1. sangat bermanfaat :) , untuk sebagai refrensi

    BalasHapus
  2. Borgata Hotel Casino & Spa - jtmhub.com
    Property 광양 출장샵 Location With a 광주광역 출장안마 stay at Borgata Hotel 대전광역 출장마사지 Casino 청주 출장안마 & Spa in Atlantic City (New Jersey), you'll be convenient to Senator Frank 광양 출장마사지 S.

    BalasHapus